Minggu, 21 Agustus 2016

KAMPUNG KARET : KAMPUNG PERTEMUAN HATI


Karanganyar, (1/08/2016) - selain kebun teh yang menghijaukan mata memandang, ada juga nih wisata menarik di Karanganyar, Yap tepatnya ada di Kampung Karet.
Kampung Karet..? Ya kampung ini terletak di Kec. Ngargoyoso desa puntukrejo namun dikenal dengan kampung karet karena kita bisa lihat, sejauh mata memandang kebun karet berhamparan.

Bersama rakyat dan di kelola juga oleh perusahaan BUMN yakni PT.PN9, kebun ini selalu di lestarikan sebagai Objek Agrowisata kabupaten Karanganyar.

Pertemuan Dua Hati,
Siapakah yang tak senang berkunjung ke kampung orang, lalu siapa pula yang senang bila di kunjungi, kita sebagai wisatawan tentu senang dengan semua ini, masyarakat yang arif dan ramah tamah jadi memori Lancong yang mengesankan.
Tak bosan saya sarankan pada sahabat semua, buka mata, tumbuhkan kepedulian pada lingkungan sekitar, karena hidup bersama alam penuh sahaja adalah nikmat dan karunia dari Allah Ta'ala.
Selalu jaga Alamnya, jangan memendam diri di dunia maya.

0 komentar:

Posting Komentar